Wednesday, November 9, 2016

Mengenal Gerbang Logika - Electroze

Assalamualaikum

Tau nggak gerbang logika itu apa ? Nah menurut Wikipedia Gerbang Logika adalah dasar pembentuk Sistem Elektronika Digital yang berfungsi untuk mengubah satu atau beberapa Input (masukan) menjadi sebuah sinyal Output (Keluaran) Logis. Kalo sudah faham, saya akan menjelaskan beberapa macam gerbang logika, disimak ya



1. Gerbang AND

Gerbang AND adalah gerbang yang memiliki dua atau lebih masukkan (input) dengan hanya satu keluaran (output). Agar keluaran bernilai HIGH atau 1 maka semua keluarannya harus HIGH. Untuk lebih jelasnya lihat tabel kebenarannya.


Mengenal Gerbang Logika


Mengenal Gerbang Logika  

2. Gerbang OR

Gerbang OR adalah gerbang yang memiliki dua atau lebih masukkan (input) dengan hanya satu keluaran (output). Keluaran bernilai HIGH atau 1 Jika Salah satu masukkannya bernilai HIGH atau Semua Keluaranya Bernilai HIGH. Lebih jelasnya lihat tabel dibawah ini

Mengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang LogikaMengenal Gerbang Logika


3. Gerbang NOT

Gerbang NOT adalah gerbang yang memiliki fungsi inverter (pembalik). jika masukannya LOW keluaranya HIGH, dan jika masukkannya HIGH keluaranya LOW. lihat tabel dibawah.

Mengenal Gerbang LogikaMengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang Logika

4. Gerbang NAND


Gerbang NAND (NOT-AND) adalah gerbang yang ber"kebalikan" dengan gerbang AND. Keluaran bernilai HIGH atau 1 Jika salah satu masukkanya bernilai HIGH. Jika semua masukkan bernilai HIGH maka keluarannya bernilai LOW. Lihat tabel di bawah
Mengenal Gerbang LogikaMengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang Logika


5. Gerbang NOR


Gerbang NOR (NOT-OR) adalah gerbang yang ber"kebalikan" dengan gerbang OR. Keluaran bernilai HIGH atau 1 Jika semua masukkanya bernilai LOW. Jika Salah satu masukkan bernilai HIGH maka keluarannya bernilai LOW. Cek Tabel

Mengenal Gerbang LogikaMengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang Logika

6. Gerbang XOR


Gerbang XOR (EXCLUSIVE-OR) gerbang yang memiliki keluaran bernilai HIGH atau 1 jika salah satu masukkan memiliki nilai yang berbeda, jika masukkanya sama maka keluarannya bernilai LOW. Mari lihat tabel kebenaran.

Mengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang Logika

6. Gerbang XNOR


Gerbang XNOR (EXCLUSIVE-NOT-OR) gerbang yang memiliki keluaran bernilai HIGH atau 1 jika masukkannya memiliki nilai yang sama, jika nilai masukkanya berbeda maka keluarannya bernilai LOW. Lihat tabel kebenaran.

Mengenal Gerbang LogikaMengenal Gerbang Logika
Mengenal Gerbang Logika

Berikut pembahasan tentang gerbang logika, silahkan dipelajari semoga bermanfaat

wassalamualaikum


0 comments:

Post a Comment